Kumpulan Puisi - Aku dan Tabir Harapan

Hope vs Expectation. Sekilas, Hope (harapan) dan Expectation… | by ...

sumber: medium.com

AKU DAN TABIR HARAPAN

Oleh: Maulida Ismatul Maula

 

Senja tenggelam, hayal ku simpan.

Detik berputar mengadu pahitnya hari.

Rona kasih bertaut menjadi lirik kisah.

Telah tiba saat dimana mimpi di rancang.

 

Sunyinya malam,

Patahan lilin timbulkan cahaya temaram.

Imajinasi semu menyeruak nyata.

Andai bisa di pandang terang.

Bintang tetap ada, meski tak ubah awan hitam memaksa menutupi.

 

Hembusan angin membelai raga,

Ada sekat pikir yang berlayar tanpa jeda.

 

Hening demi hening, Sayup demi sayup, pula para dengkuran.

Siapa bilang mereka pengganggu?

Mereka temanku.

Mimpiku bermula.

 

Andai bisa menyelam samudera, meloncat dari jendela, memanjat pagar dan terbang tinggi ke angkasa.

Menepis semburat hitam yang kian melebar.

Menjemput kekasih yang terkatung-katung pilu di langit sana.

Ia tak ubahnya adalah mimpi dan cita-cita.

 

 

 

 

 

Maulida Ismatul Maula, akrab disapa Maulida, lahir di Kabupaten Brebes 17 tahun silam. Ia bercita-cita menjadi seorang Enterpreneur muda yang sukses. Membaca dan menulis adalah kegiatan yang paling ia sukai. Ia aktif mengikuti Event-event Menulis online sebagai bentuk realisasi penyaluran hobinya tersebut. Penulis bisa di hubungi melalui alamat email maulidaismansh23@gmail.com .

 


Komentar

  1. Numpang promo ya gan
    kami dari agen judi terpercaya, 100% tanpa robot, dengan bonus rollingan 0.3% dan refferal 10% segera di coba keberuntungan agan bersama dengan kami ditunggu ya di dewapk^^^ ;) ;) :*

    BalasHapus

Posting Komentar